Menu
Close
Muhammadiyah Daerah

Sleman

Pengukuhan PRM dan PRA di lingkungan PCM Seyegan, Jadi Pimpinan Itu Harus Amanah

Pengukuhan PRM dan PRA di lingkungan PCM Seyegan, Jadi Pimpinan Itu Harus Amanah

Smallest Font
Largest Font

Seyegan, Pdmsleman.Or.id

“ Jadilah pimpinan yang amanah, yaitu menjalankan apa yang dikehendaki oleh jamaah dan program-program persyarikan”.

Itulah sepenggal sambutan Ketua PCM Seyegan H. Tri Supandi M.Pd pada acara Pengukuhan PRM dan PRA di lingkungan PCM Seyegan pada hari Ahad, 12 Nopember di Genduk Wulan.

Kepemimpinan PRM dan PRA periode Muktamar 2022 – 2027, hendaknya dapat melanjutkan program periode sebelumnya, yaitu program-program yang berkelanjutan, seperti infaq rutin untuk kesejateraan pegawai AUM di lingkungan Seyegan, dan infaq rutin untuk pembebasan tanah dan bangunan yang direncanakan untuk poliklinik Muhammadiyah Seyegan.

Mengapa demikian? Infaq dan sedekah itu harusnya sudah melekat pada pribadi-pribadi warga Muhammadiyah. Selaku pimpinan, lanjutnya, harus bisa menjadi contoh dan motivator dalam gerakan Zakat, Infaq, dan Sedekah ini. Muhammadiyah bisa besar seperti sekarang ini, karena keperdulian dari warga Muhammadiyah dalam gerakan ZISWAF.

Pada>

Pengukuhan pimpinan tingkat ranting ini dihadiri oleh semua unsur PCM (pimpinan dan anggota majelis), para PRM Dan PRA terpilih, para tokoh dan sesepuh Muhammadiyah, dan Ketua atau pengurus takmir masjid binaan PCM se kapanewon Seyegan.

Menurut salah satu ketua takmir yang tidak mau disebut namanya mengatakan bahwa model pengukuhan yang serempak se Kapanewon Seyegan ini menjadikan kami jadi tahu siapa pimpinan PRM Dan PRM dari ranting yang lain, tidak hanya dari ranting kami.

Model seperti ini, insya Allah akan menjadikan rajutan ukhuwah Islamiyah, karena kami saling mengenal, katanya menutup pembicaraan kami.

Reportase  Yu Poer Majelis PDM Sleman

Editor Arief Hartanto MPI PDM Sleman

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Artikel Terkait