Pelantikan dan Pelepasan Atlet Tapak Suci Sleman Ikuti Kejuaraan Silat Tingkat Kabupaten Sleman
Turi,>
Pimpinan Daerah Perguruan Seni Beladiri Indonesia Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten Sleman pada Sabtu 29 Juli 2023 menggelar acara pelantikan Kader Muda, LKPTS Angkatan IX PIMDA 03 Perguruan Seni Beladiri 2023 dan sekaligus pelepasan atlet Tapak Suci Sleman untuk mengikuti kejuaraan silat tingkat Kabupaten Sleman 2023.
Mengambil tempat di GOR Donokerto, Kapanewon Turi, Sleman dihadiri oleh Lurah Desa Donokerto, Wonokerto, PDM Sleman yang dihadiri oleh Drs. H. Sukirman MA dan segenap undangan serta puluhan peserta pelantikan.
Perguruan Seni Beladiri Indonesia Tapak Suci Putera Muhammadiyah atau disingkat Tapak Suci, adalah sebuah aliran, perguruan, dan organisasi pencak silat yang merupakan anggota IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia). Tapak Suci termasuk dalam 10 Perguruan Historis IPSI, yaitu perguruan yang menunjang tumbuh dan berkembangnya IPSI sebagai organisasi.
Tapak Suci berasas Islam, bersumber pada Al Qur’an dan As-Sunnah, berjiwa persaudaraan, berada di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah sebagai organisasi otonom yang ke-11. Tapak Suci berdiri pada tanggal 10 Rabiul Awal 1383H, atau bertepatan dengan tanggal 31 Juli 1963 di Kauman, Yogyakarta.
H. Sukirman MA dari PDM Sleman Kembali menekankan bahwa Tapak Suci memiliki motto “Dengan Iman dan Akhlak saya menjadi kuat, tanpa Iman dan Akhlak saya menjadi lemah, hendaknya itu menjadi pegangan dan harus selalu menjadi dasar bagi setiap anggota Tapak Suci”.
Selain itu Dwi Yunianto P.md selaku Ketua Pengda TS 03 Sleman mengucapkan selamat bertanding semoga sukses kepada atlet yang telah terpilih.
Reportase : Arief Hartato SE, MPI PDM Sleman
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow