Menu
Close
Muhammadiyah Daerah

Sleman

Guru Tamu di SMK Muhammadiyah Gamping

Guru Tamu di SMK Muhammadiyah Gamping

Smallest Font
Largest Font

Gamping, Pdmsleman.or.Id

Senin 2 September 2024  Dalam rangka meningkatkan mutu sekolah serta melaksanakan program SMK PK SMK Muhammadiyah Gamping Eskamuga

 sebagai sekolah Pusat Keunggulan bekerjasama dengan Layana Creative Fashion Course untuk menjadi Guru tamu di SMK Muhammadiyah Gamping. Program guru tamu ini berlangsung selama 2 Minggu Full yang diikuti oleh siswi kelas XI dan XII Desain dan Produksi Busana.

Nur Laila Latifah, S.Pd selaku Owner dari Layana Creative Fashion Course mengaku senang bisa berbagi ilmu dengan siswi Kompetensi keahlian Desain dan Produksi Busana, “ini merupakan tahun ke 2 kami bekerjasama dengan SMK Muhammadiyah Gamping, kami senang bisa Kembali dipercaya untuk menjadi Guru Tamu di SMK Muhammadiyah Gamping.” ujar Bu Ifa. Bu Ifa sudah sangat berpangalaman dalam dunia Fashion, salah satunya Menjadi Juara dalam ajang Jogja Fashion Week pada tahun 2008. dalam program Guru Tamu ini Bu Ifa juga didampingi oleh rekan kerjanya yaitu Ibu Uswatun Khasanah, S.Pd yang mempunyai keahlian dalam bidang Fashion Desain. 

SMK Muhammadiyah Gamping Tahun 2024 ini Kembali dipercaya untuk menjadi Sekolah Pusat Keunggulan, salah satu program dalam sekolah Pusat Keunggulan ini adalah mendatangkan Guru Tamu.

Diana salah satu siswi kelas XII mengaku senang dengan program adanya Guru Tamu di Sekolah ini, “Dengan adanya Guru Tamu kita bisa menambah ilmu dan wawasan baru.” ungkap Diana disela-sela membuat pola baju. Ibu Asarika Fajarini, S.S., M.Pd Selaku Kepala Sekolah dalam acara pembukaan turut menyampaikan harapannya kepada seluruh siswi yang mengikuti kegiatan Guru Tamu ini untuk tidak sungkan-sungkan menanyakan hal-hal yang ingin ddiketahui langsung dari para praktisi Fashion yang ditunjuk sebagai Guru Tamu ini.  

Reportase Dwitoro SMK Muhammadiyah Gamping Eskamuga

Editor Arief Hartanto MPI PDM Sleman

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Artikel Terkait