Menu
Close
Muhammadiyah Daerah

Sleman

Bincang Aisyiyah DIY dengan Cabang Sleman, Minggir dan Seyegan

Bincang Aisyiyah DIY dengan Cabang Sleman, Minggir dan Seyegan

Smallest Font
Largest Font

Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah Sleman, Minggir dan Seyegan mengikuti BINCANG (Bina Cabang Untuk Berkembang) ‘Aisyiyah DIY pada hari Sabtu (19/10/2024) bertempat di Wisma Muhammadiyah Ngloji Minggir, Sleman.

Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan Kalam illahi oleh ibu Sukriyah dari PCA Sleman, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Aisyiyah dengan petugas dirigen dari PCA Minggir dan sambutan perwakilan PCA dari PCA Seyegan.

Sambutan dari PWA DIY disampaikan oleh ibu Dr. dr. Siti Istianah, M.Sc. Dalam sambutannya, Istianah menyampaikan kegiatan ini dalam rangka pengembangan
Cabang dan Ranting secara tersistem baik melalui gerakan Keluarga Sakinah dan Qoryah
Thayyibah maupun gerakan Dakwah Jamaah sebagai basis gerakan dakwah ‘Aisyiyah di
masyarakat dan merupakan Program Keputusan Musyawarah Wilayah ‘Aisyiyah DIY tahun 2022 tentang prioritas
program untuk kepemimpinan periode 2022-2027. Kegiatan konsolidasi ini dilaksanakan dengan model sekali kunjungan untuk 3 (tiga) PCA yang berdekatan (model 3 in 1). Dimana PCA Sleman, PCA Minggir dan PCA Seyegan berasa dalam satu kelompok.

Materi Penguatan Kepemimpinan disampaikan Puji Utami, SH. selaku ketua Majelis Hukum dan HAM PWA DIY. Puji Utami menyampaikan Gerakan Aisyiyah yang dituntut terus bergerak bukanlah sekedar gerakan organisasi biasa atau pada umumnya, tetapi harus menampilkan diri sebagai gerakan Islam berkemajuan sebagaimana karakter dan pandangan keislaman Muhammadiyah – ‘Aisyiyah serta merujuk pada risalah perempuan berkemajuan, Aisyiyah harus hadir gerakan perempuan Islam berkemajuan.

Yuni Purwati, M. Pd. selaku Ketua Majelis PAUD DASMEN PWA DIY menyampaikan materi kedua mengenai Penguatan Kelembagaan.

Mewujudkan Cabang dan Ranting Unggul. Yuni Purwati menyampaikan faktor keunggulan organisasi Aisyiyah DIY diantaranya Aisyiyah memiliki visi dan strategi yang jelas, inovasi berkelanjutan, pengembangan SDM dan pemanfaatan teknologi.

Setelah ishoma, acara dilanjutkan dengan materi kegiatan yaitu Diskusi Pengembangan Program di
tingkat Cabang yang dipimpin oleh ibu Dra. Hasta Dewi selaku ketua Majelis Tabligh dan Ketarjihan PWA DIY. Dalam kegiatan diskusi ini, masing-masing Pimpinan Cabang saling berdiskusi mengenai sumber daya yang ada di cabang masing-masing berikut dinamikanya.

Kontributor : Dewi Novitasari, S. Psi. (Majelis Kesejahteraan Sosial PCA Sleman Editor: Wahdan Arifudin

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Artikel Terkait